TERBAIKNEWS.com | Perempatfinal Coppa Italia menyajikan AC Milan kontra Atalanta. Rossoneri sempat unggul duluan, tapi akhirnya kalah 1-2.
AC Milan vs Atalanta tersaji dalam perempatfinal Coppa Italia, Kamis (11/1) dini hari WIB. Milan bisa unggul duluan lewat Leao di menit ke-45. Atalanta samakan kedudukan dua menit kemudian via Koopmeiners.
Di babak kedua, tim tamu dapat hadiah penalti dan bisa dimaksimalkan Koopmeiners. La Dea menang 2-1, Rossoneri harus tersingkir.
Jalannya pertandingan
AC Milan ambil kendali lebih dulu. Namun, Atalanta mampu bertahan dengan rapat dan bikin Pulisic dan Leao kesulitan menekan dari pos sayap.
Peluang pertama Milan baru datang di menit ke-20. Sepakan Musah mengarah ke gawang, tapi bisa ditepis oleh Carnesecchi.
Atalanta andalkan serangan balik. Peluang pertamanya hadir dari bek sayap, Holm dengan tendangan voli. Sayangnya, si kulit bundar masih melayang tinggi.
Atalanta sempat meminta penalti di menit ke-36, setelah ada benturan antara Roon dengan Gabbia. Dalam tayangan ulang, ada benturan antara keduanya di depan gawang ketika Roon sedang berlari hendak menyundul bola dan tertabrak Gabbia. Wasit mengecek VAR, tidak memberikan penalti.
Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini dihukum kartu kuning kedua dan berujung kartu merah. Itu karena dirinya protes berlebihan.
Gol pertama AC Milan!
Rafael Leao membawa Milan unggul duluan 1-0 di menit ke-45. Leao bermain satu dua dengan Theo, lalu sang winger tuntaskan dengan sepakan firt time yang keras!