Pietra Paloh: Tetap Fokus Dukungan Terhadap Amsakar Achmad

TERBAIKNEWS.com | Ketua Umum GARPU NasDem berkesempatan hadir pada kegitan launchingnya Rumah Amsakar Mendengar (RAM) dengan Hastag #BersamaKitaBisa yang diselenggarakan oleh Tim Relawan Amsakar pada Selasa (1/8/2023), sekira pukul 20.00 Wib, malam hari. Acara tersebut dibuka dan diresmikan langsung oleh Amsakar Achmad.

Ketua Umum GARPU NasDem, Pietra M. Paloh mengatakan bahwa buat kami, beliau adalah aset, di partai beliau adalah mutiara, dan untuk kita semua, beliau adalah berlian yang harganya tak bisa ternilai.

“Harus kita pertahankan dan kita perjuangkan. Memang banyak cobaan, banyak hasutan, banyak fitnahan. Tapi satu nasihat yang saya mau sampaikan adalah bahwa Allah tidak pernah membencimu dan tidak meninggalkanmu. Dari kami, GARPU NasDem mendukung penuh Amsakar Acmad sebagai Walikota Batam untuk tahun 2024,” ucap Pietra Paloh, Calon Anggota DPR RI 2024-2029 itu ke awak media.

Pietra Paloh: Tetap Fokus Dukungan Terhadap Amsakar Achmad

Ketua Umum GARPU NasDem berharap untuk tetaplah kita bersama – sama berjuang dan konsisten mendukung abang kita (Amsakar Achmad) karena tidak yang lain. Kepedulian, Keteladanan, dan Kepemimpinan beliau tidak diragukan lagi.

Komentar